Kamis, 15 Juli 2010

Pembalap Sumatera Bertaji



4413omr-yamaha-padang---belo--1.jpgKekuatan pembalap garputala di Sumatera wajar diperhitungkan. Bukan cuma ngomong apalagi sesumbar. Mereka punya wadah One Make Race Yamaha atau Yamaha Cup Race (YCR) seri 2 musim 2010 atau seri 1 region Sumatra. YCR ini kembali dihajat di Sirkuit Lanud Tabing, Padang, Sumatra Barat 17-18 April lalu.

Persaingan sengit tetap di kelas utama MP1 dan MP2. Pembalap yang pakai kuda besi Yamaha. Ah, namanya juga OMR, 4414omr-yamaha-padang-(-ari-wib.jpgpasti pake Yamaha semuanya dong. Maksudnye, pembalap yang turun merata keterampilannya. Tidak ada tim atau pembalap yang mendominasi, masing-masing punya peluang sama.

Firman Farera pembela Yamaha BRT Tan's Motor FDR, Medan, biasanya mendominasi. Kemarin, justru tidak. Di trek sepanjang 1,2 km ini, dia dapat perlawanan sengit dari Becky NR, Ivan Nando, Ivon Nanda, dan Septian.

Tanda, joki-joki Yamaha Sumatra sejajar. "Skil pembalap terasah lewat padatnya gelaran road race. Ditambah kiat Yamaha tetap mempertahankan timnya di Sumatra," ujar Firman dengan perjuangan keras akhirnya menempati posisi puncak MP1 alias bebek 125cc.

4415omr-yamaha-padang-(-tedy-pe.jpgBukan apa-apa, musim ini YCR di Pulau Andalas, ada lima seri. Lumayan banyak. Itu setara dengan jumlah Indoprix yang juga lima seri tahun ini. Pembalap Yamaha Sumatra, pasti punya tolok ukur tersendiri sesama motor dan pembalapnya.

Pembalap Yamaha Sumatra lebih siap. Mereka punya modal lima seri tadi menghadapi kejurnas Region Sumatra yang dihelat 8 seri. Juga kejurda yang FDR21diselenggarakan Pengprov di Sumatra. "Padatnya event bikin skil meningkat. Mental bertanding mantap," bilang Ivan Nando dari tim Suhandi Padang 88 membesutan Yamaha Jupiter milik Sigit PD dari tim Yonk Jaya yang baru saja dibeli.

Sesuai dengan tujuan Yamaha bikin OMR. Yamaha ingin kualitas pembala Sumatra sejajar dengan Jawa. Makanya, “Tahun ini YCR di Sumatra ditambah serinya," ujar Ari Wibisono selaku Manager Departemen Motorsport PT. Yamaha Motor Kencana Indonesia.

Penambahan seri juga sesuai tujuan. Itu demi membuka kesempatan pembalap Sumatera tampil di ajang Yamaha Asean Cup Race (YACR). "Jadi pemenang atau juara region Sumatra langsung mendapat tiket YACR," lanjut Ari.

Kesempatan ini bukan hanya seeded. Pemula juga sama. Sayangnya, pembalap pemulanya malah impor. Ada Teddy Permana dan Doohan Akbaruzaman. Keduanya memperkuat Yamaha Nino's Eneos FDR asal Muara Enim. Serta Batbaraja Sinaga asal Palembang yang bawa bendera Yamaha FDR Koni Sumsel Dwi Star. Mereka diandalkan jadi pasukan Yamaha yang bertarung dikejurnas Motoprix.

"Sebelum pindah ke Muara Enim saya biasa balap di Jawa jadi punya bekal untuk bermain di sini," jelas Tedy Permana yang pada event ini memborong podium pertama di kelas 115cc dan 125cc Tune Up pemula serta peringkat 5 kelas 125cc Tune Up Open.

HASIL LOMBA

Bebek 115cc 4Pemula
1 Doohan A (33) Muara Enim Yamaha Nino's Eneos FDR
2 Bobby Febrianda (72) Medan Yamaha BRT Tans FDR
3 Bobby Anasis (43) Riau Yamaha Bar Duri
4 Dian BK (93) Padang Pusako Motor
5 Redho H (174) Bangkinang Tri Star Kencana
Mio 130cc Standar Pemula
1 Aldo Ricardho (63) Padang Caisar Motor
2 Reva (42) Padang Revan Motor
3 Oki Norick (190) Padang Norick Motor
4 Riki Norick (155) Padang Norick Motor
5 Lucky CKY (178) Bukit Tinggi MAC Indah motor
Bebek 115cc 4 Langkah Tune Up Pemula
1. Teddy Permana (3) Muara Enim Yamaha Nino's Eneos
2 Batbaraja Sinaga (71) Palembang FDR Koni Sumsel
3 Hadi Renaldi (59) Banda Aceh Andra Medan
4 Doohan Akbaruzaman (33) Muara Enim Nino's Eneos FDR
5 Rendi Fernando (78) Jambi IRC Nef Motor APRT
Bebek 125cc 4 Langkah Tune Up Pemula
1 Teddy Permana (3) Muara Enim Yamaha Nino's Eneos
2 Batbaraja Sinaga (71) Palembang Yamaha FDR Koni Sumsel
3 Rio IS (94) Bengkulu Reno Putra NHK
4 Hadi Renaldi (59) Banda Aceh Andra Medan
5 Yudha (89) Jambi Yamaha BRT Tan's FDR
Bebek 115cc 4 Langkah Tune Up Open
1 Becky NR (128) Palembang DMM Nian Racing
2. Firman Farera (24) Medan Yamaha BRT Tans FDR
3 Ivan Nando (21) Riau Yamaha BAF IRC
4 Ivon Nanda (18) Riau Suhandi Padang 88
5 Septian (131) Palembang Yamaha FDR Dwi Star
Bebek 125cc 4 Langkah Tune Up Open
1 Firamn Farera (24) Medan Yamaha BRT Tans Motor
2 Ivon Nanda (18) Riau Suhandi Padang 88
3 Ivan Nando (21) Riau Yamaha BAF IRC Kencana
4 Becky NR (128) Palembang DMM Ican Nian Racing Team
5 Teddy Permana (3) Muara Enim Yamaha Nino's Eneos FDR21

Penulis/Foto : Belo/motorplus

Tidak ada komentar:

Posting Komentar